• Minggu, 26 Juni 2011

      CERITA LUCU

      Pameran Lukisan

      Suatu hari seorang presiden sebuah negara berkembang pergi melihat pameran lukisan-lukisan. Karena saat itu beliau mengalami sakit mata dan penglihatannya kabur, maka ia mengajak satu ajudannya untuk menuntunnya.
      Presiden : "Wah, lukisan ini bagus ya. Gambar ikannya bener-bener hidup."
      Ajudan: "Shttt... Jangan keras-keras Pak. Itu gambar buaya."
      Kemudian mereka berpindah ke lukisan lain.
      Presiden: "Gambar Gajah ini benar- benar gagah."
      Ajudan: "Shttt... Ojo keras-keras Pak. Itu gambar banteng."
      Presiden itu kemudian menahan diri memberi komentar sampai ia tiba pada satu pojok ruang pameran dia berseru: "Wah, sing iki apik tenan. Lukisan Gorila nya begitu nyata anatominya."
      Ajudannya langsung tertegun dan berkata: "Sssst... Jangan keras-keras Pak. Itu cermin!"


      Petani dan Seles Sepeda

      Seorang sales sedang mencoba membujuk seorang petani untuk membeli sebuah sepeda. Si petani menolak untuk membeli sebuah sepeda, tapi ternyata si sales tampaknya tidak mudah menyerah.
      "Hei ... daripada membeli sepeda, lebih baik aku habiskan uangku untuk pelihara sapi," kata si petani.
      "Ah," jawab si sales, "tapi coba pikir deh ... Anda akan sangat terlihat bodoh jika Anda bepergian dengan mengendarai seekor sapi."
      "Huhh!!" hardik si petani. "Apakah tidak lebih bodoh jika orang melihatku memerah sebuah sepeda!"


      Jagung dan Ayam

      Alkisah ada orang gila yg mengira dirinya tuh jagung jadi dia takutttt banget sama ayam, .. karena takut banget di makan. tiap kali liat ayam.. dia pasti lari terbirit2. akhirnya, orang gila ini dimasukin ke rumah sakit jiwa. setaun... dua taun.. tiga taun... akhirnya dia dipanggil oleh sang dokter.
      "kamu sudah tau sekarang kamu ini siapa?" kata si dokter.
      "sudah dokter," sahut si orang gila
      "jadi kamu ini siapa?"
      "saya orang, dokter."
      "bener?"
      "iya dokter, saya orang.. bukan jagung."
      "jadi kamu gak takut lagi sama ayam kan?"
      "enggak dokter.. gak takut lagi.."
      sang dokter pun manggut2... mengira si orang gila udah waras.
      "tapi dokter," sela si orang gila," saya ada satu pertanyaan.."
      "apa itu?"
      "ayam2 itu..... tau gak ya kalau saya sudah berubah jadi orang?" tanya si orang gila dengan muka khawatir.


      Adu Hebat

      Ada perlombaan hebat-hebatan dinas rahasia yang diikuti oleh seluruh dinas rahasia di dunia. Singkat cerita, di final bertemu 3 dinas rahasia terhebat di dunia, yaitu: MI6 dari Inggris, MOSSAD dari Israel, Polisi Rahasia Cina. Untuk memilih yang terhebat akhirnya juri melepaskan 3 ekor kelinci di 3 hutan yang berbeda. Ketiga dinas rahasia tersebut diwajibkan menangkap ketiga kelinci tersebut. Yang tercepat maka dia yang menjadi pemenang. MI-6 masuk hutan. Dengan keunggulan teknik intelligentnya, MI-6 memasang mata-mata dan menyiapkan jebakan untuk menangkap kelinci tersebut. 3 minggu kemudian tanpa disadari si kelinci, akhirnya si kelinci tersebut tertangkap masuk ke dalam jebakan MI-6. MOSSAD lain lagi aksinya. Mereka memasang agen-agennya dipinggir hutan. Kemudian mereka membakar hutan itu sehingga banyak hewan dan tumbuhan yang mati kebakar. 3 Hari kemudian kelinci yang dicari-cari keluar dan langsung ditangkap oleh agen MOSSAD yang telah menunggu diluar hutan. Sedangkan Polisi Rahasia Cina Lain lagi caranya. Setelah 3 jam masuk hutan, mereka keluar dengan menyeret beruang yang sudah bonyok. Beruang itu terus berteriak-teriak,"Iya deh... ampuuunnn... gue ngaku... gue kelinci."

      SEJARAH GORONTALO

      Menurut sejarah, Jazirah Gorontalo terbentuk kurang lebih 400 tahun lalu dan merupakan salah satu kota tua di Sulawesi selain Kota Makassar, Pare-pare dan Manado.

      Gorontalo pada saat itu menjadi salah satu pusat penyebaran agama Islam di Indonesia Timur yaitu dari Ternate, Gorontalo, Bone. Seiring dengan penyebaran agama tersebut Gorontalo menjadi pusat pendidikan dan perdagangan masyarakat di wilayah sekitar seperti Bolaang Mongondow (Sulut); Buol Toli-Toli, Luwuk Banggai, Donggala (Sulteng) bahkan sampai ke Sulawesi Tenggara.Gorontalo menjadi pusat pendidikan dan perdagangan karena letaknya yang strategis menghadap Teluk Tomini (bagian selatan) dan Laut Sulawesi (bagian utara).

      Kedudukan Kota Kerajaan Gorontalo mulanya berada di Kelurahan Hulawa Kecamatan Telaga sekarang, tepatnya di pinggiran sungai Bolango. Menurut Penelitian, pada tahun 1024 H, kota Kerajaan ini dipindahkan dari Keluruhan Hulawa ke Dungingi Kelurahan Tuladenggi Kecamatan Kota Barat sekarang. Kemudian dimasa Pemerintahan Sultan Botutihe kota Kerajaan ini dipindahkan dari Dungingi di pinggiran sungai Bolango, ke satu lokasi yang terletak antara dua kelurahan yaitu Kelurahan Biawao dan Kelurahan Limba B.

      Dengan letaknya yang stategis yang menjadi pusat pendidikan dan perdagangan serta penyebaran agama islam maka pengaruh Gorontalo sangat besar pada wilayah sekitar, bahkan menjadi pusat pemerintahan yang disebut dengan Kepala Daerah Sulawesi Utara Afdeling Gorontalo yang meliputi Gorontalo dan wilayah sekitarnya seperti Buol ToliToli dan, Donggala dan Bolaang Mongondow.

      Sebelum masa penjajahan keadaaan daerah Gorontalo berbentuk kerajaan-kerajaan yang diatur menurut huukm adat etatanegaraan Gorontalo. Kerajaan-kerajaan itu tergabung dalam satu ikatan kekeluargaan yang disebut “Pohala’a”. Menurut Haga (1931) daerah Gorontalo ada lima pohala’a :
      • Pohala’a Gorontalo
      • Pohala’a Limboto
      • Pohala’a Suwawa
      • Pohala’a Boalemo
      •Pohala’a Atinggola
      Dengan hukum adat itu maka Gorontalo termasuk 19 wilayah adat di Indonesia. Antara agama dengan adat di Gorontalo menyatu dengan istilah “Adat bersendikan Syara’ dan Syara’ bersendikan Kitabullah”.
      Pohalaa Gorontalo merupakan pohalaa yang paling menonjol diantara kelima pohalaa tersebut. Itulah sebabnya Gorontalo lebih banyak dikenal.
      Asal usul nama Gorontalo terdapat berbagai pendapat dan penjelasan antara lain :
      • Berasal dari “Hulontalangio”, nama salah satu kerajaan yang dipersingkat menjadi hulontalo.
      • Berasal dari “Hua Lolontalango” yang artinya orang-orang Gowa yang berjalan lalu lalang.
      • Berasal dari “Hulontalangi” yang artinya lebih mulia.
      •Berasal dari “Hulua Lo Tola” yang artinya tempat berkembangnya ikan Gabus.
      • Berasal dari “Pongolatalo” atau “Puhulatalo” yang artinya tempat menunggu.
      • Berasal dari Gunung Telu yang artinya tiga buah gunung.
      • Berasal dari “Hunto” suatu tempat yang senantiasa digenangi air
      Jadi asal usul nama Gorontalo (arti katanya) tidak diketahui lagi, namun jelas kata “hulondalo” hingga sekarang masih hidup dalam ucapan orang Gorontalo dan orang Belanda karena kesulitan dalam mengucapkannya diucapkan dengan Horontalo dan bila ditulis menjadi Gorontalo.
      Pada tahun 1824 daerah Limo Lo Pohalaa telah berada di bawah kekusaan seorang asisten Residen disamping Pemerintahan tradisonal. Pada tahun 1889 sistem pemerintahan kerajaan dialihkan ke pemerintahan langsung yang dikenal dengan istilah “Rechtatreeks Bestur”. Pada tahun 1911 terjadi lagi perubahan dalam struktur pemerintahan Daerah Limo lo pohalaa dibagi atas tiga Onder Afdeling yaitu
      • Onder Afdeling Kwandang
      • Onder Afdeling Boalemo
      • Onder Afdeling Gorontalo
      Selanjutnya pada tahun 1920 berubah lagi menjadi lima distrik yaitu :
      • Distrik Kwandang
      • Distrik Limboto
      • Distrik Bone
      • Distrik Gorontalo
      • Distrik Boalemo
      Pada tahun 1922 Gorontalo ditetapkan menjadi tiga Afdeling yaitu :
      • Afdeling Gorontalo
      • Afdeling Boalemo
      • Afdeling Buol
      Sebelum kemerdekaan Republik Indonesia, rakyat Gorontalo dipelopori oleh Bpk. H. Nani Wartabone berjuang dan merdeka pada tanggal 23 Januari 1942. Selama kurang lebih dua tahun yaitu sampai tahun 1944 wilayah Gorontalo berdaulat dengan pemerintahan sendiri. Perjuangan patriotik ini menjadi tonggak kemerdekaan bangsa Indonesia dan memberi imbas dan inspirasi bagi wilayah sekitar bahkan secara nasional. Oleh karena itu Bpk H. Nani Wartabone dikukuhkan oleh Pemerintah RI sebagai pahlawan perintis kemerdekaan.
      Pada dasarnya masyarakat Gorontalo mempunyai jiwa nasionalisme yang tinggi. Indikatornya dapat dibuktikan yaitu pada saat “Hari Kemerdekaan Gorontalo” yaitu 23 Januari 1942 dikibarkan bendera merah putih dan dinyanyikan lagu Indonesia Raya. Padahal saat itu Negara Indonesia sendiri masih merupakan mimpi kaum nasionalis tetapi rakyat Gorontalo telah menyatakan kemerdekaan dan menjadi bagian dari Indonesia.
      Selain itu pada saat pergolakan PRRI Permesta di Sulawesi Utara masyarakat wilayah Gorontalo dan sekitarnya berjuang untuk tetap menyatu dengan Negara Republik Indonesia dengan semboyan “Sekali ke Djogdja tetap ke Djogdja” sebagaimana pernah didengungkan pertama kali oleh Ayuba Wartabone di Parlemen Indonesia Timur ketika Gorontalo menjadi bagian dari Negara Indonesia Timur.

      Geografis

      Berdasarkan UU No. 38 tahun 2001, wilayah Gorontalo ditetapkan sebagai Provinsi, lepas dari Provinsi Sulawesi Utara. Gorontalo sebagai provinsi yang ke 32 secara geografis terletak diantara 0º, 30′ – 1º,0′ lintang utara dan 121º,0′ – 123º,30′ Bujur Timur, yang diapit oleh Laut Sulawesi di sebelah Utara, Provinsi Sulut di sebelah Timur, Teluk Tomini di sebelah Selatan, dan Provinsi Sulteng di sebelah Barat.

      Provinsi Gorontalo memiliki luas wilayah sebesar 12.215,45 km2

      Iklim

      • Musim kemarau : Juli – September
      • Musim penghujan : September – Pebruari
      • Suhu udara siang hari :30,9ºC – 34,0ºC
      • Suhu udara malam hari : 20,8ºC – 24,4ºC
      • Suhu minimum-maksimum : 23,0ºC – 31,8ºC
      • Kelembaban udara rata-rata : 83%

      10 TER DIDUNIA

      Daftar 10 Pemain Sepak Bola Terkaya di Dunia :

      1. David Beckham (LA Galaxy & Milan) : 30 Juta Euro

      2. Cristiano Ronaldo (Real Madrid) : 22 Juta Euro

      3. Ricardo Kaka (Real Madrid) : 17,5 Juta Euro

      4. Ronaldinho (Milan) : 17,5 Juta Euro

      5. Thierry Henry (Barcelona): 16 Juta Euro

      6. Lionel Messi (Barcelona): 14 Juta Euro

      7. Frank Lampard (Chelsea): 12 Juta Euro

      8. John Terry (Chelsea): 11 Juta Euro

      9. Zlatan Ibrahimovic (Barcelona): 11 Juta Euro

      10. Steven Gerrard (Liverpool): 10,5 Juta Euro


      10 ORANG TERKAYA DI DUNIA
      # Carlos Slim (Mexico) - 53.5 milyar dolar AS, telekomunikasi
      # Bill Gates (USA) - 53 milyar dolar AS, Microsoft
      # Warren Buffett (USA) - 47 milyar dolar AS, Berkshire Hathaway
      # Mukesh Ambani (India) - 29 milyar dolar AS, Petro kimia, minyak dan gas.
      # Lakshmi Mittal (India) - 28.7 milyar dolar AS, Baja.
      # Larry Ellison (USA) - 28 billion, Oracle
      # Bernard Arnault (France) - 27.5 milyar dolar AS, LVMH
      # Eike Batista (Brazil) - 27 milyar dolar AS, penambangan, minyak.
      # Amancio Ortega (Spain) - 25 milyar dolar AS, pengusaha.
      # Karl Albrecht (Germany) - 23.5 milyar dolar AS, supermarkets
      # Ingvar Kamprad & family (Sweden) - 23 milyar dolar AS, Ikea

      10 Keajaiban Didunia butatan tangan manusia

      10 Keajaiban Dunia Buah Tangan Manusia

      Last Updated on Sunday, 13 June 2010 11:57 Written by Radinal Maruddani Sunday, 13 June 2010 10:34
      Keajaiban Dunia Buatan Manusia

      1. Pyramids di Mesir

      3 Piramida besar dibangun sekitar 4500 tahun yang lalu dan Khufu merupakan yang paling terkenal dan termasuk satu dari tujuh keajaiban kuno

      2. Tembok Besar China

      Terbentang sepanjang 5400 mil/6.400 kilometer (dari kawasan Sanhai Pass di timur hingga Lop Nur di sebelah barat) dan tingginya 8 meter dengan tujuan untuk mencegah serbuan bangsa Mongol dari Utara pada masa itu. Lebar bagian atasnya 5 m, sedangkan lebar bagian bawahnya 8 m. Setiap 180-270 m dibuat semacam menara pengintai. Tinggi menara pengintai tersebut 11-12 m., sangking besarnya tembok ini nampak jelas dari luar angkasa.

      3. Taj Mahal

      Inilah salah satu bangunan paling indah di dunia karya arsitektur muslim India. Dibangun atas keinginan Kaisar Mughal Shah Jahan, anak Jahangir yang dipersembahkan untuk istri kelimanya Arjumand Banu Begum, juga dikenal sebagai Mumtaz-ul-Zamani atau Mumtaz Mahal. Dibangun selama 23 tahun (1630 - 1653).

      4. Machu Picchu

      Machu Pichu disebut juga The Lost City of Incas/kota Inca yang hilang, merupakan kota kuno peninggalan bangsa/Suku Inca. Lokasi reruntuhan Inca pra-Colombus yang terletak di wilayah pegunungan pada ketinggian sekitar 2.350 m diatas permukaan laut, Machu Picchu berada di atas lembah Urubamba di Peru, sekitar 70 km barat laut Cusco. Merupakan simbol Kerajaan Inka yang paling terkenal. Dibangun pada sekitar tahun 1450, tetapi ditinggalkan seratus tahun kemudian, ketika bangsa Spanyol berhasil menaklukan Kerajaan Inka.

      5. Bali

      Pulau tropis di Indonesia ini masuk 10 keajaiban dunia buatan manusia, tempat ini memang indah. Hasil polesan manusia menjadikannya magnet bagi wisatawan dunia untuk kesana. Jangan heran Legenda Michael Jackson pernah berniat untuk membelinya.

      6. Angkor Wat

      Karya Arsitektur (sekarang reruntuhan) dibangun di hutan sekitar abad ke-12 namun kemudian ditinggalkan dan hilang direrimbunan hutan.

      7. Forbidden City

      Forbidden City merupakan istana kekaisaran dari zaman Dinasti Ming sampai pada Dinasti Qing. Tempat ini berlokasi di tengah kota Beijing. Forbidden City juga dinyatakan sebagai World Heritage Site pada tahun 1987 dan dimasukkan dalam daftar UNESCO sebagai the largest collection of preserved ancient wooden structures in the world.

      8. Bagan Temples & Pagodas

      Bagan merupakan sebuah kompleks ritual keagamaan megah dibangun sekitar abad ke-11 sampai 13, bangunan ini pernah memiliki lebih dari 10.000 struktur Budha.

      9. Karnak Temple

      Karnak merupakan kuil kolosal bangsa mesir beberapa ribu tahun silam di sepanjang sungai Nil.
      There is an error in the ad tag code.

      PERATURAN DAN TAKTIK BERMAIN SEPAK BOLA

      Peraturan resmi permainan sepak bola (Laws of the Game) adalah:

      * Peraturan 1: Lapangan sepak bola
      * Peraturan 2: Bola
      * Peraturan 3: Jumlah Pemain
      * Peraturan 4: Peralatan Pemain
      * Peraturan 5: Wasit yang mengatur pertandingan
      * Peraturan 6: Asisten wasit
      * Peraturan 7: Lama Permainan
      * Peraturan 8: Bola Keluar dan di Dalam Lapangan
      * Peraturan 9: Cara Mendapatkan Angka
      * Peraturan 10: Offside
      * Peraturan 11: Pelanggaran
      * Peraturan 12: Tendangan bebas
      * Peraturan 13: Tendangan
      * Peraturan 14: Lemparan dalam
      * Peraturan 15: Tendangan gawang

      Selain peraturan-peraturan di atas internasional , keputusan-keputusan Badan Asosiasi Sepak bola Daerah (IFAB) lainnya turut menambah peraturan dalam sepak bola.
      [sunting] Taktik Permainan

      Taktik yang biasa dipakai oleh klub-klub sepak bola adalah sebagai berikut:

      1. 4-4-2 (klasik: empat pemain belakang/skipper)
      2. 4-4-2 (dengan dua gelandang sayap)
      3. 4-4-1-1 (2 pasang gelandang sayap,satu gelandang serang dan striker tunggal)
      4. 4-2-4 (2 sayap)
      5. 4-3-2-1 (3 pemain gelandang tengah,2 gelandang serang,dan striker tunggal)
      6. 4-3-1-2 (4 bek,3 gelandang bertahan,1 penyerang lubang,2 striker)
      7. 4-5-1 (4 bek,2 sayap,3 gelandang,1 striker)
      8. 4-3-3 (4 bek,3 gelandang bertahan,2 striker sayap,1 striker tengah)
      9. 4-2-3-1 (2 bek tengah,2 bek sayap, 2 winger,1 penyerang lubang,1 striker)
      10. 4-3-3 (2 bek sayap,2 bek tengah,2 sayap,1 gelandang bertahan,3 striker tengah)
      11. 4-1-4-1 (4 bek,1 gelandang bertahan,4 gelandang,1 striker)
      12. 3-4-3 (dengan winger)
      13. 3-5-2 (dengan libero/sweeper)
      14. 3-5-2 (tanpa libero/sweeper)
      15. 3-6-1
      16. 5-4-1
      17. 5-3-2 ( 5 bek,3 pemain tengah,2 striker )

      Taktik yang dipakai oleh sebuah tim selalu berubah tergantung dari kondisi yang terjadi selama permainan berlangsung. Pada intinya ada tiga taktik yang digunakan yaitu; Bertahan, Menyerang, dan Normal.

      SEJARAH BOLA

      5.000 sebelum Masehi: Sepakbola dimainkan di Cina dengan nama tsu chu. Selain untuk melatih fisik tentara, permainan ini dipertandingkan saat kaisar ulang tahun.

      3.000 sebelum Masehi: Orang Jepang memainkan Kemari. (sepak bola ala Jepang)

      2.500 sebelum Masehi: Orang Mesir Kuno dan Timur Tengah memainkan sepakbola sebagai bagian dari ritual keagamaan. Hanya sedikit dokumen yang mendukung hipotesis ini. Tahun Masehi: Penemuan dokumen-dokumen sepakbola di Roma dan Yunani.

      100-500: Orang Romawi menyebarkan permainan harpastrum ke wilayah Eropa.

      217: Tentara Inggris mulai memainkan sepakbola setelah mengalahkan tentara Roma.

      600-1600: Orang Meksiko dan Amerika Tengah membuat bola dari karet. Permainan di sana merupakan gabungan dari basket, voli dan sepakbola. Abad pertengahan: Italia, Prancis dan Eropa lainnya mulai menemukan sepakbola.

      1100: Permainan sepakbola di Inggris dilakukan dengan brutal tanpa aturan.

      1314: Raja Edward II melarang sepakbola.

      1369: Raja Edward III meneruskannya.

      1500: Italia menemukan calcio dengan pemain satu tim lebih dari 27 orang. Permainannya sangat sederhana: menendang, mengoper dan menggiring bola untuk di bawa ke garis gol. Belum ada gawang.

      1561: Richard Mulcaster mengadopsi calcio dari Florence ini untuk diajarkan di sekolah-sekolah dasar dan menengah di Inggris.

      1572: Ratu Elizabeth I serius melarang sepakbola dan menyediakan penjara bagi rakyatnya yang memaksa bermain.

      1600-an: Orang Eskimo juga mulai memainkan aqsaqtuk atau bermain bola di atas es. Sebuah legenda menyebut orang dari dua desa bermain aqsaqtuk dengan panjang lapangan mencapai 13 kilometer.

      1680: Di Inggris bermain bola mendapat perlindungan dari Raja Charles II.

      1820-an: Sepakbola mulai dimainkan di universitas-universitas Amerika Serikat seperti Harvard, Princenton, dan Amherst.

      1830-an: Sepakbola modern mulai tumbuh. Olahraga ini dimainkan oleh para pekerja saat istirahat atau oleh anak-anak yang bermasalah di rumah atau sekolah

      PERTEMANAN SEJATI

      Engkau selalu ada dikala aku membutuhkanmu
      Engkau selalu setia ,saat aku dalam kebingungan
      Kebingungan akan sesuatu yang hilang dalam hatiku
      Dikala senja telah menyapa ,dikala ruang telah gunda
      Kau selalu melengkapi!
      Serpihan hati yang sudah sirnah di hempas angin sahabatku...!!!!!!!!!!
      Terima kasih atas kesetianmu
      Terima kasih atas semu ilmu yang kamu berikan
      Ilmu yang tidak mungkin aku dapatkan ditempat manapun
      Sahabatku …!!!!!!!!!!!!
      Kau memberikan semangat yang baru dalam hidupku
      Engkau memberiku arti, arti dari sebuah ikatan persahabatan
      Bukan ikatan teman yang kosong belakang
      Sahabatku
      aku berharap padamu,
      Jangan pernah tinggalkan aku
      Sendiri menjalani hidup dalam dunia yang panah ini
      Aku tidak ingin luka yang sudah lama menutup
      Kembali menganga lagi

      temanku,
      Sahabat sejatiku!!!!!

      10 CARA MERAYU WANITA

      1. Tutup matanya dan beri ia kejutan. Kejutan selalu disukai perempuan.
      2. Lakukan kegiatan yang menyenangkan di akhir pekan. Hindari tempat-tempat biasa seperti mall atau bioskop. Lebih baik datang ke tempat yang lebih seru, seperti taman bermain atau sekedar piknik di taman terbuka.
      3. Tulis puisi, atau lagu romantis untuknya.
      4. Bilang bahwa ia perempuan tercantik yang pernah Anda temui. Walau kemungkinan Anda akan disebut gombal, namun tetap saja, hal itu akan membuatnya tersipu.
      5. Buat ia santai setelah sibuk bekerja. Bari ia hadiah pakeT relaxing di salon. Atau, Anda bisa menyiapkan rumah Anda sebagai salon perawatan tubuh bagi perempuan. Terapisnya? Tentu saja Anda sendiri. Selainkan membuat pasangan diperlakukan sebagai putri, tingkat kemesraan Anda juga akan bertambah.
      6. Anda jjuga bisa memanfaatkan teknologi seperti SMS atau e-mail. Kirimkan rayuan-rayuan manis Anda kepadanya.
      7. Bangunkan ia dengan sarapan buatan Anda.
      8. Tawarkan Jaket Anda saat ia kedinginan.
      9. Kirimkan cokelat atau bunga ke tempat kerjanya.
      10. Buatkan kompilasi lagu favoritnya.

      Subscribe To RSS

      Sign up to receive latest news